Rabu, 25 November 2020

Salat Duhur Berjamaah

 

Salat Duhur Berjamaah di SDN Karangjati 01


Salat Duhur Berjamaah di SDN Karangjati 01 


       Kegiatan salat duhur berjamaah di SD Negeri Karangjati 01 Kec. Sampang adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap harinya sebelum pandemi Covid-19. Kegiatan ini dilaksanakan di mushola sekolah yang dilaksankaan secara bergiliran. Selain kegiatan salat duhur berjamaah, ada beberapa kegiatan yang lainnya yang dilaksanakan sebagai pembiasaan sehari-hari yaitu membaca asmaul husna sebelum pembelajaran di mulai, salat duha dan salat duhur berjamaah.
       Namun, saat ini kondisi tersebut tidak dilaksanakan di sekolah. Adanya pandemi Coveid 19 selain berakibat pada kegiatan proses belajar mengajar juga berakibat pada pembiasaan yang dilaksanakan di sekolah. kini, tidak ada lagi kegiatan pembiasaan salat duhur di sekolah. Pembiasaan dilaksanakan di rumah masing-masing dengan dipantau guru dan dibimbing orang tua, yaitu melaksanakan salat fardhu secara rutin dan tepat waktu di rumah. 

0 komentar:

Posting Komentar